Memasuki pada era digital ini, internet telah menyediakan berbagai macam situs website yang mudah diakses. Setiap website memiliki tujuan dan fungsinya sendiri. Berikut 5 contoh jenis web serta tujuannya.
- Website Berita, memberikan informasi yang selalu update setiap waktu dengan pembahasan berbagai peristiwa di dunia. Seperti CNN, detik.com, Kompas, dan lain sebagainya.
- Website E-commerce, memberikan kemudahan untuk transaksi jual beli produk ataupun jasa dengan online. Seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, dan lain sebagainya.
- Website Edukasi, memberikan kemudahan materi dalam pembelajaran dan edukasi kepada pengguna. Seperti Quipper, Ruang Guru, dan lain-lainnya.
- Website Jejaring Sosial, Menghubungkan pengguna dengan keluarga yang jauh ataupun dengan orang baru. Seperti Twitter, Instagram, Facebook, dan lain-lainnya.
- Website Hiburan, menyajikan hiburan bagi pengguna dengan contoh menonton video ataupun bermain game, dan bisa juga untuk mendengarkan musik.
Dengan kita menjelajahi berbagai jenis situs website, maka kita dapat memperoleh banyak manfaat. Namun, penting untuk selalu berhati-hati dan selalu menjaga tetap aman dan efektif.