Media sosial telah dihebohkan dengan viralnya sosok Ara, seorang balita yang viral karena cara berbicara yang sudah seperti orang dewasa. Ara mendapat berbagai komentar negatif dari netizen setelah aksinya di salah satu acara Talkshow.
Dalam sebuah talkshow, Ara menuai kritikan karena menanyakan agama seseorang secara langsung. Banyak yang berpendapat jika hal tersebut kurang sopan dan tidak pantas dipertanyakan di ruang publik. Akibatnya, Ara disebut sebagai anak kecil yang “tidak ber-atitude” oleh netizen.
Di Podcast Denny Sumargo, ara juga menceritakan pengalamannya berjualan saat berada di sekolah. Bukannya mendapat pujian, Ara justru dikomentari licik oleh netizen, yang menganggap cara berjualannya itu tidaklah etis.
Akibat dari kontroversial tersebut, banyak yang mengecam cara didikan dari orang tuanya, yaitu Baba dan Bubu. Netizen menilai bahwa orang tua seharusnya lebih mengajarkan etika dalam berbicara dan bersikap sopan saat berada di ruang publik. Namun, di sisi lain ada juga yang membela Ara, karena usianya yang masih balita dan juga masih belum memahami sepenuhnya kondisi yang dialaminya tersebut.
Terlepas dari pro dan kontra yang terjadi, hal ini kembali menjadi perdebatan tentang bagaimana pentingnya mendidik anak di era yang serba digital ini.